Contoh Materi Ajar Sekolah Islam


بسم الله الرحمن الرحيم
Contoh Materi Ajar
Sekolah Islam
Segala puji bagi Allah, shalawat dan salam semoga terlimpah kepada Rasulullah, kepada keluarganya, kepada para sahabatnya dan orang-orang yang mengikutinya hingga hari Kiamat, amma ba’du:
Berikut ini contoh materi Diniyyah sekolah Islam, semoga Allah Azza wa Jalla menjadikan penulisan risalah ini ikhlas karena-Nya dan bermanfaat, Allahumma aamin.
Sekolah Islam memiliki peranan penting dalam membina masyarakat Islami. Melalui sekolah, ajaran-ajaran Islam dapat disampaikan lebih mendalam dan melalui sekolah generasi yang Islami dapat terwujud, insya Allah. Tentunya, untuk mencapai ke arah itu, diperlukan materi ajar yang mengantarkan siswa kepadanya, yakni  mengantarkan siswa untuk memiliki pengetahuan Islam yang cukup dan pengamalan terhadap ajaran-ajarannya.
Nah, pada risalah yang singkat ini, penulis ingin memperkenalkan materi ajar dari tingkat SD hingga tingkat SMA yang dapat membantu mengantarkan siswa kepada tujuan di atas, insya Allah.
Materi Diniyyah sekolah Islam tingkat SD
Di samping mata pelajaran umum yang ada, hendaknya diajarkan mata pelajaran agama berikut ini:
1.        Aqidah,
Dalam pelajaran Aqidah, siswa SD diajarkan materi Aqidah yang ringan, dari mulai mengenal Allah, mengenal Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam, dan mengenal agama Islam (berikut tingkatannya: Islam, Iman, dan Ihsan). Kemudian diperkenalkan kepada siswa secara bertahap kandungan rukun iman yang enam, dan diperkenalkan pula tentang tauhid dan syirk, dsb. Lihat contoh bukunya di sini.
2.        Fiqh,
Dalam pelajaran fiqh, siswa SD diajarkan materi fiqh ibadah, terutama rukun Islam yang lima. Diajarkan kepada mereka tatacara wudhu, tatacara tayammum, tatacara bersuci dari najis, tatacara shalat, macam-macam shalat sunat, kewajiban zakat dan macam-macamnya, puasa Ramadhan dan puasa-puasa sunat, umrah, haji, dsb. Lihat contoh bukunya di sini.
3.        Adab dan Akhlak,
Dalam pelajaran adab dan akhlak, siswa diajarkan beberapa adab seperti adab makan dan minum, adab berpakaian, adab berbicara, adab menuntut ilmu, adab tidur, dsb. Demikian pula diajarkan materi-materi akhlak seperti akhlak jujur, akhlak rahmah (berkasih sayang), akhlak sabar, akhlak ihsan, akhlak tawadhu'. Demikian pula diajarkan doa-doa harian, seperti doa hendak tidur, doa bangun tidur, doa memakai pakaian, doa keluar-masuk rumah, doa keluar-masuk masjid, dsb. Lihat contoh bukunya di sini.
4.        Sirah,
Dalam pelajaran sirah, siswa SD diperkenalkan sirah 25 Nabi 'alaihimush shalatu wassalam secara ringkas. Lihat contoh bukunya di sini.
5.        Bahasa Arab,
Dalam pelajaran bahasa Arab, siswa SD diperkenalkan mufradat (kosa-kota) sehari-hari yang ada di lingkungannya, seperti anggota tubuh, perabotan di rumah, alat-alat tulis, nama-nama benda, angka-angka, dsb.
Demikian pula diajarkan kepada siswa percakapan ringan bahasa Arab, seperti tentang tahiyat dan ta'aruf (salam dan perkenalan), usrah (tentang keluarga), dirasah (tentang belajar), dsb.
6.        Tilawah Al Qur'an wa hifzhuhu (membaca dan menghapal Al Qur'an).
Hendaknya siswa terus diajarkan cara membaca Al Qur'an dan diperhatikan pula bacaannya. Demikian pula mereka diminta untuk menghapalkan Al Qur'an.
Buatlah target hapalan mereka, misalnya ditetapkan, bahwa setiap satu semester siswa harus hapal 1/2 juz, dsb. Lihat contoh modelnya di sini.
Materi Ajar Diniyyah sekolah Islam tingkat SMP
Mata pelajaran Diniyyah tingkat SMP yang perlu diajarkan di antaranya adalah:
1.        Aqidah
Dalam mata pelajaran Aqidah, siswa SMP diajarkan materi Aqidah yang lebih meningkat daripada sebelumnya. Misalnya diajarkan kepada mereka kandungan rukun iman yang enam, pembagian tauhid, syurut Laailaahaillallah, macam-macam syirk, hakikat kufur, hakikat nifak, nawaqidhul Islam, sunnah dan bid'ah, dsb. Lihat contoh bukunya di sini.
2.        Fiqh
Dalam pelajaran Fiqh, siswa SMP diajarkan materi fiqh yang lebih meningkat daripada sebelumnya. Diajarkan materi-materi fiqh kepada mereka secara tertib, dari fiqh ibadah  ahkamul jana'iz, fiqh mu'amalah, dst. Untuk referensi bukunya, bisa digunakan buku-buku berikut: Al Wajiz, AlFiqhul Muyassar, atau Mulakhkhashat Fiqhiyyah Muyassarah, dsb.
3.        Hadits
Dalam pelajaran hadits, siswa SMP disuruh menghapal hadits, misalnya menghapal hadits Arba'in, dimana dalam satu semester siswa harus hapal tujuh buah hadits, dst. Lihat contoh bukunya di sini.
4.        Adab dan Akhlak
Pada pelajaran adab dan akhlak, siswa SMP diajarkan beberapa adab Islam. Demikian pula diajarkan materi-materi akhlak dan diajarkan doa-doa harian. Sebagai tambahan referensi, bisa dilihat buku ini dan ini.
5.        Tilawah Al Qur'an wa hifzhuhu
Untuk mata pelajaran ini, siswa SMP diminta untuk membaca Al Qur'an dengan diperhatikan bacaannya oleh guru, dan diminta pula untuk menghapalnya. Demikian pula dibuatkan target hapalan, misalnya setiap satu semester siswa harus hapal 1 juz. Lihat contoh model pembelajarannya di sini.
6.        Sirah
Untuk mata pelajaran ini, siswa SMP diajarkan materi kisah Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam dan kisah Khulafa'ur Rasyidin. Lihat di antara contoh bukunya di sini dan di sini.
7.        Bahasa Arab
Pada mata pelajaran bahasa Arab ini, siswa diajarkan muhadatsah (percakapan) tingkat menengah. Dipilih buku-buku pelajaran bahasa Arab yang mengarah kepada percakapan, seperti Silsilah Ta'limil Lughatil 'Arabiyyah, Al 'Arabiyyah baina yadaik, Durusullughah, atau Al 'Arabiyyah lin Nasyi'in.
8.        Nahwu dan Sharf
Pada mata pelajaran ini, siswa diperkenalkan tata bahasa Arab agar mampu membaca kitab gundul, dan mampu menerjemahkan dengan baik. Lihat contoh bukunya di sini.
9.        Khath
Pada mata pelajaran ini, siswa diajarkan beberapa macam khath, seperti khath naskhi, tsulutsi, dan riq'ah.
10.     Tajwid
Pada mata pelajaran ini, siswa diajarkan teori tajwid yang pada tingkat sebelumnya (dasar) lebih mengedepankan praktek saja. Lihat contoh bukunya di sini.
11.     Tafsir
Pada mata pelajaran ini, siswa diajarkan tafsir surat-surat tertentu, terutama yang biasa mereka baca seperti tafsir surat Al Fatihah dan Juz Amma. Lihat contoh bukunya di sini.
Materi Ajar Diniyyah sekolah Islam tingkat SMA yang mengarah kepada tafaqquh fiddin
Mata pelajaran Diniyyah tingkat SMA (yang mengarah kepada tafaqquh fiddin) yang perlu diajarkan di antaranya adalah:
1.    Aqidah
Untuk pelajaran Aqidah tingkat SMA, siswa SMA diajarkan materi Aqidah yang lebih mendalam daripada tingkat SMP. Misalnya diajarkan kepada mereka kandungan rukun iman yang enam, pembagian tauhid, macam-macam syirk, manhaj Ahlussunnah, sunnah dan bid'ah, At Takfir syuruthuhu wa mawani'uh, Tawassul, Tabarruk, Al Wala' wal Bara', dsb. Lihat contoh bukunya di sini.
2.    Fiqh
Dalam pelajaran Fiqh tingkat SMA, siswa diajarkan materi fiqh yang lebih mendalam daripada materi sebelumnya. Diajarkan materi-materi fiqh kepada mereka secara tertib setelah diajarkan kepada mereka fiqh Ibadah, dst. Misalnya diajarkan kepada mereka fiqh mu'amalah secara mendalam, seperti fiqh buyu' (jual-beli), fiqh nikah, fiqh jihad, fiqh ijarah, fiqh hiwalah, fiqh dhaman, fiqh jinayat, hudud, dsb. Lihat contoh bukunya di sini.
3.    Hadits
Dalam pelajaran hadits, siswa SMA disuruh menghapal beberapa hadits, seperti menghapal hadits yang ada dalam buku Mi'ah Hadits Lil Hifzh. Dibuatkan target untuk mereka. Misalnya ditetapkan untuk menghapal 20 hadits/semester.  Lihat contoh bukunya di sini.
4.    Adab dan Akhlak
Pada pelajaran adab dan akhlak ini, siswa SMA diajarkan beberapa adab Islam. Demikian pula diajarkan materi-materi akhlak dan diajarkan doa-doa harian. Sebagai tambahan referensi, bisa dilihat buku ini.
5.    Tilawah Al Qur'an wa hifzhuhu
Untuk mata pelajaran ini, siswa SMP diminta untuk membaca Al Qur'an dengan diperhatikan tajwidnya oleh guru, dan diminta pula untuk menghapalnya. Misalnya ditargetkan, bahwa setiap semester siswa harus hapal 1 juz. Lihat salah satu modelnya di sini.
6.    Sirah/Tarikh
Untuk mata pelajaran ini, siswa SMA diajarkan materi kisah para sahabat dan pengenalan secara singkat daulah-daulah Islam, seperti Daulah Umawiyyah, Daulah Abbasiyyah, dsb. Lihat contoh bukunya di sini.
7.    Bahasa Arab
Pada mata pelajaran bahasa Arab ini, siswa diajarkan muhadatsah (percakapan) tingkat atas. Dipilih buku-buku pelajaran bahasa Arab lanjutan setelah selesai tingkat menengah. Misalnya menggunakan kitab Al Arabiyyah lin Nasyi'in jilid 4,5, dan 6.
8.    Nahwu dan Sharf
Pada mata pelajaran ini, siswa diperkenalkan tata bahasa Arab yang belum diajarkan pada tingkat menengah, seperti tentang ni'ma dan bi'sa, ighra', isim fi'il, dsb. Lihat contohnya di sini.
9.    Al Balaghah
Pada mata pelajaran ini, siswa dikenalkan kalimat bahasa Arab yang fasih, mengenal bayan, ma'ani, badi', dsb. Lihat contoh bukunya di sini.
10. Tajwid
Pada mata pelajaran ini, siswa diajarkan tajwid secara nazhari dan tathbiqi (teori dan praktek), dan diperkenalkan bacaan-bacaan gharib, seperti isymam, tas-hil, imalah, dsb. Sebagai contoh, Anda bisa download software tajwid sebagai pelengkap materi tajwid di sini.
11. Tafsir
Pada mata pelajaran ini, siswa diajarkan tafsir surat-surat tertentu, seperti tafsir Al 'Usyril Akhir (seperempat terakhir dari Al Qur'an), dari surat Al Mujadilah, dst. Lihat contoh bukunya di sini.
12. Musthalah Hadits
Pada mata pelajaran ini, siswa SMA dikenalkan istilah-istilah ilmu hadits dirayah, seperti hadits shahih, hadits dha'if, hadits mutawatir, hadits ahad, dan seterusnya. Lihat contoh bukunya di sini.
13. Ushul Fiqh
Pada mata pelajaran ini, siswa SMA dikenalkan kaedah-kaedah dan dalil-dalil ijmali untuk menggali fiqh yang sebelumnya tersembunyi. Lihat contoh bukunya di sini.
14. Al Fara'idh
Pada mata pelajaran ini, siswa SMA dikenalkan ilmu pembagian waris, as-habul furudh, ashabah, hijb-mahjub, dsb. Lihat contoh bukunya di sini.
15. Al Qawa'idul Fiqhiyyah
Pada mata pelajaran ini, siswa SMA dikenalkan kaedah-kaedah fiqh, dimana dengan mengenali kaedah-kaedah tersebut, maka siswa diharapkan mampu menggolongkan beberapa masalah juz'iyyah ke dalam kaedah-kaedah fiqh yang bersifat kulliyah (menyeluruh). Lihat contoh bukunya di sini.
16. Ulumul Qur'an
Dalam mata pelajaran ini, siswa diperkenalkan beberapa ilmu Al Qur'an, seperti tentang asbabun nuzul, makkiyyah dan madaniyyah, jam'ul Qur'an, fadha'ilus suwar, tartibussuwar, dsb. Lihat contoh bukunya di sini.
17. Ushul Tafsir
Dalam mata pelajaran ini, siswa SMA dikenalkan kaedah-kaedah tafsir, seperti kaedah al 'ibrah bi umumil lafzhi laa bikhususissabab, dikenalkan thariqathul Qur'an fi Taqriril Ma'ad, dsb. Lihat contoh bukunya di sini.
Wallahu a'lam, wa shallallahu 'alaa Nabiyyinaa Muhammad wa 'alaa aalihi wa shahbihi wa sallam.
Marwan bin Musa

0 komentar:

 

ENSIKLOPEDI ISLAM Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger